[REVIEW] Maze Runner Series

26 Januari 2018 kemarin adalah yang ditunggu-tunggu para penggemar Maze Runner yaitu seri terakhir atau bagian ketiga dari seri Maze Runner yaitu The Death Cure. Setelah bergalau ria karena gak ada teman untuk menemani nonton film terakhir yang sudah ditunggu-tunggu sejak lama karena emang ini film sempet ditunda karena pemeran utama si Dylan (Thomas) sempat mengalami cidera, dan akhirnya ada adek yang dipaksa untuk menonton film ini haha

Yaudah langsung saja yok review ketiga film ini.

Jujur aku gak membaca satu pun buku dari seri Maze Runner ini karena emang aku menjadi penggemar secara tidak sengaja dan takut kecewa ketika aku mulai membaca novel lalu melihat filmnya, jadi aku tidak bisa membandingkan antara film dan buku ((maafkeunn))

Menurutku, sebagai penggemar film ber genre action, fiction. Cerita yang ditawarkan keren bangeeeet. Seriusan dan gak bermaksud lebay ya hehe. Cerita yang dibuat emang unik meskipun jenis cerita yang dibawa termasuk biasa yaitu cerita tentang penyakit misterius tapi, penyampaian dari cerita tersebut dan uniknya "cara" untuk mendapatkan obat itu membawa angin segar menurutku.

Pada awalnya, aku menonton Maze Runner tanpa tau bahwa ini adalah film yang diadopsi dari sebuah novel dan bahkan aku mengira ceritanya akan mirip dengan Hunger Games. Tapi, semakin lama menonton film yang pertama semakin menarik karena memang banyak hal yang dipertanyakan muncul di film ini dan sukses membuat aku tidak sabaran untuk menunggu lanjutan dari filmnya. Jadi ini juga menjadi poin plus untuk series Maze Runner ini. Karena, jujur saja beberapa film series yang aku tonton itu terkadang menampilkan cerita yang agak berbeda atau berhubungan sedikit sekali dengan series sebelumnya. Jadi, bagiku tidak terlalu membuat penasaran.

Poin kedua yang aku sukai adalah pemainnya. Pemainnya jujur menurutku keren banget. Meskipun diawal aku hanya tau pemeran Newt (dari Nanny McPhee) dan Gally (dari Narnia) tapi semua pemerannya bisa membuat cerita yang disampaikan itu jadi bagus banget dan dapet banget menurutku perannya meskipun aku gak baca sama sekali novelnya tapi aku bisa melihat karakter seperti apa yang mereka bawakan.

Ketiga, setelah menonton film terakhir aku semakin suka karena ending yang diceritakan mungkin bagi banyak orang unpredict apalagi para pembaca terlebih dahulu. Biasanya sebuah film action pasti ada tokoh yang meninggal namun jarang ada film yang membuat "beberapa" pemeran utamanya meninggal dan itu membuat film ini jadi makin real menurutku meskipun aku nangis waktu Newt.... (Newt/Thomas Sangster jadi favorit sejak film pertama huhu). Dan penyakitnya pun tidak benar-benar terselesaikan tapi menurutku endingnya udah bagus sekali

Oke untuk nilai film ini hmmm karena aku suka banget sebenernya pengen kasih 10/10 tapi aku tetep sedih waktu Newt nya tiada jadi 9/10 aja ya hahaha (bias abis lah) tapi buat yang belum nonton aku saranin untuk dicoba dari awal karena emang rekomend sekali.. Tapi, jangan lupa baca buku prekuelnya kalo gak mau penasaran awal cerita terbentuk maze, penyakit dan wckd itu sendiri





(sumber: google)


Post a Comment

3 Comments

  1. Saya juga nonton The Maze Runner yang pertama tanpa baca bukunya dulu :D Menurut saya The maze runner agak mirip sama series Divergent, sama-sama nyeritain soal survival yang ternyata semuanya hanya jadi kelinci percobaan.

    Boleh loh kak kalo mau baca-baca review film yang saya tulis :D beberapa ada yang recommended hihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Series Divergent cuma tonton yang awal2 doang karena love line nya terlalu kuat, aku kurang suka yang begituan ahaha

      segera meluncur~~

      Delete